Example 728x250
POLITIK

Dua Balon Bupati dan Wakil Bupati TTS Paparkan Visi Misi di Partai Perindo 

1597
×

Dua Balon Bupati dan Wakil Bupati TTS Paparkan Visi Misi di Partai Perindo 

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Ket foto : Nampak suasana pembukaan pemaparan visi misi di sekretariat DPD Partai Perindo TTS Usulkan 

Laporan Reporter SUARA TTS.COM,Erik Sanu 

Example 300x600

SUARA TTS.COM | SOE – Sesuai jadwal yang sudah ditetapkan, dua bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati TTS periode 2024-2029 yang mendaftar ke partai Perindo memaparkan visi dan misi,Sabtu 30/3/2024.

“Hari ini tahapan pemaparan visi misi. Harusnya ada 3 bakal calon tetapi ada 1 berhalangan sehingga hanya ada 2 yaitu Pak Alfred Baun (Bakal Calon Bupati) dan Pak Nikodemus Asbanu (Bakal Calon Wakil Bupati)”ujar Ketua panitia pendaftaran calon Bupati dan wakil Bupati, Albinus Kase.

Jadwal selanjutnya kata Albinus, akan dilakukan pada hari Selasa 2/4/2024 yang nantinya menghadirkan tiga bakal calon yaitu Uksam Selan,Egusem Pieter Tahun dan Ananias Faot.

Sementara itu Ketua DPD Partai Perindo Marthen Natonis,S HUT,M.Si dalam sambutannya mengatakan alasan Partai Perindo memulai tahapan pendaftaran calon Bupati dan wakil Bupati adalah memilih pemimpin daerah yang terbaik karna itu perlu melalui proses yang baik dan ini adalah momen memilih yang baik dari yang terbaik.

“Mungkin terlalu awal tetapi bagi kami memilih pemimpin daerah harus melalui proses yag baik dan ini adalah momen memilih yang baik dari yang terbaik”, ujar Marthen

Anggota DPRD TTS terpilih ini mengatakan pihaknya memilih memulai proses ini lebih awal agar figur figur diberikan ruang untuk berkomunikasi juga dengan figur lain ataupun partai politik.

Perindo lanjut Marthen, berharap mendapat figur yang terbaik melalui proses ini untuk memimpin TTS ke depan

Masih menurut Marthen, tujuan kandidat menamparkan visi misi agar bisa sinkron dengan visi misi partai Pelindo.

Hadir pada kesempatan tersebut, akademisi DR Godlif Nope, fungsionaris partai Perindo dan undangan lainnya.(Sys).

Example 300250
Example 120x600