Example 728x250
HUKUMNasional

Ayah Affan: Jangan Semua Polisi Jadi Korban, Tindak yang Berbuat

141
×

Ayah Affan: Jangan Semua Polisi Jadi Korban, Tindak yang Berbuat

Sebarkan artikel ini
Example 468x60
Ket foto : Nampak suasana konferensi pers 

Laporan Reporter SUARA TTS.COM, Erik Sanu

SUARA TTS.COM | JAKARTA – Zulkifli, ayah dari pengemudi ojek online Affan Kurniawan yang tewas usai dilindas kendaraan taktis Brimob di Pejompongan, Jakarta Pusat, meminta keadilan bagi anaknya. Ia berharap kasus ini diusut tuntas dan pelaku diproses sesuai hukum.

Example 300x600

“Betul, kami tidak ajukan gugatan hukum. Kami cuma minta rasa keadilan saja. Yang berbuat itu saja yang ditindak. Tidak semua polisi harus jadi korbannya,” kata Zulkifli kepada wartawan, Jumat (29/8/2025).

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sempat menemui keluarga Affan pada Kamis malam. Menurut Zulkifli, Kapolri menyampaikan pesan agar pihak keluarga mempertimbangkan jalur hukum yang akan ditempuh.

“Kapolri bilang, ‘Bapak pikir-pikir dulu mau yang mana. Jalur hukum kita tuntaskan semuanya’. Dan beliau janji akan mengusut kasus ini,” ungkap Zulkifli.

Affan Kurniawan tewas setelah dilindas kendaraan taktis Brimob di Pejompongan, Kamis (28/8/2025). Jenazah Affan telah dimakamkan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.

Saat ini, Propam Polri sudah menangani kasus tersebut. Sebanyak tujuh anggota Brimob telah diamankan dan menjalani pemeriksaan.

Kadiv Propam Polri Irjen Abdul Karim menegaskan ketujuh anggota itu terbukti melanggar kode etik profesi Polri.
“Tujuh orang terduga pelanggar telah terbukti melanggar kode etik profesi kepolisian,” ujar Irjen Karim dalam konferensi pers di Mabes Polri, Jumat (29/8).

Irjen Karim memastikan, seluruh proses akan dilakukan transparan hingga kasus ini tuntas. Saat ini tujuh anggota tersebut telah ditempatkan khusus atau patsus.
(NTT,TRIBrarta TV )

Example 300250
Example 120x600