Example 728x250
Berita

Bupati TTS Apresiasi Perindo, Ketua DPD Balas Puji Kebijakan Penerangan Kota

333
×

Bupati TTS Apresiasi Perindo, Ketua DPD Balas Puji Kebijakan Penerangan Kota

Sebarkan artikel ini
Example 468x60
Ket foto : Ketua DPD Perindo, Marthen Natonis dan Bupati TTS Eduard Markus Lioe 

Laporan Reporter SUARA TTS.COM, Erik Sanu

SUARATTS.COM | SOE – Bupati Timor Tengah Selatan (TTS), Eduard Markus Lioe, dan Partai Perindo TTS saling bertukar apresiasi dalam kegiatan Pendidikan Politik bertajuk “Sarah Sehan Bersama Kaum Disabilitas” yang digelar DPC Partai Perindo Kabupaten TTS, Kamis (29/1/2026) siang.

Example 300x600

Kegiatan yang berlangsung di Kantor Sekretariat DPD Partai Perindo TTS tersebut dihadiri Ketua DPW Perindo NTT Simson A.Lawa,SH.MH bersama jajaran pengurus, pimpinan serta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten TTS, pengurus Partai Perindo, serta perwakilan kaum disabilitas serta pengurus DPC se Kabupaten Timor Tengah Selatan.

Dalam kesempatan itu, Bupati TTS membuka secara resmi kegiatan pendidikan politik tersebut. Bupati Eduard Markus Lioe menyampaikan apresiasi tinggi kepada Partai Perindo yang dinilai telah menghadirkan pendidikan politik yang inklusif dengan melibatkan kaum disabilitas sebagai subjek utama kegiatan.

“Saya sangat mengapresiasi Partai Perindo yang telah menggagas kegiatan ini dengan melibatkan kaum disabilitas. Ini menunjukkan bahwa politik harus memberi ruang dan kesempatan yang setara bagi semua warga negara,” ujarnya.

Menurut Bupati, pendidikan politik bagi kaum disabilitas merupakan bagian penting dari penguatan demokrasi yang berkeadilan serta mendorong partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat dalam proses politik dan pembangunan daerah.

Apresiasi tersebut kemudian dibalas oleh Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten TTS, Marthen Natonis, S.Hut., M.Si. Ia menyampaikan terima kasih kepada Bupati TTS atas sejumlah kebijakan yang dinilai membawa perubahan positif bagi wajah Kota Soe, khususnya dalam penataan dan penerangan kota.

“Kami mengapresiasi Bupati TTS karena telah menambah keindahan Kota Soe melalui pemasangan lampu penerangan di jalur Lapangan Puspenmas hingga Kantor Bupati Lama,” ungkap Marthen.

Marthen menegaskan, meskipun Partai Perindo memiliki peran sebagai kekuatan politik yang kritis terhadap pemerintah daerah, namun setiap kebijakan atau langkah positif tetap harus diberikan apresiasi secara objektif.

“Kami tetap menjalankan fungsi kritik terhadap pemerintah. Namun ketika ada kebijakan yang baik, maka sudah seharusnya diapresiasi. Pelan-pelan Bupati mulai membawa Kota Soe agar setara dengan Kota Kupang, terutama dalam hal penerangan jalan,” tegasnya.

Ia juga menyinggung berbagai tantangan besar yang sedang dihadapi Pemerintah Kabupaten TTS, mulai dari penanganan longsor, bencana alam, hingga keterbatasan fiskal daerah. Meski demikian, menurutnya, Bupati dan Wakil Bupati masih mampu memberikan perhatian pada aspek estetika dan kenyamanan kota.

“Di tengah tantangan besar, Bupati dan Wakil Bupati masih bisa memperhatikan keindahan Kota Soe. Ini patut diapresiasi,” katanya.

Ke depan, Marthen Natonis mengusulkan agar Pemerintah Kabupaten TTS menyusun master plan penerangan kota guna memperindah sejumlah ruas jalan strategis lainnya, seperti jalur Tugu Adipura menuju Telkom, jalur dua Kantor Bupati menuju SMA Garuda, serta kawasan Pertanahan Lama.

“Kalau bisa dibuatkan master plan, agar titik-titik tersebut diperindah dengan model lampu yang sama seperti di Lapangan Puspenmas,” pungkasnya.

Sementara itu Ketua DPW Partai Perindo NTT Simson A. Lawa, SH., MH pada kesempatan itu menghimbau pimpinan DPD Partai Perindo Kabupaten TTS dan jajaran untuk terus mendukung kepemimpinan Pemerintahan Kabupaten TT sekarang.(Sys/ST).

Example 300250
Example 120x600