Example 728x250
BeritaPEMERINTAHANSOSIAL

30 Hari, TNI Bersama Masyarakat Mampu Bangun Lapangan Futsal, Rehab 4 Ruang Kelas, Bangun Gedung UKS dan PAUD

732
×

30 Hari, TNI Bersama Masyarakat Mampu Bangun Lapangan Futsal, Rehab 4 Ruang Kelas, Bangun Gedung UKS dan PAUD

Sebarkan artikel ini
SUARA TTS.COM/DionKota
Example 468x60

Ket. Foto : Nampak peresmian gedung UKS SD Negeri Hane

Laporan Reporter SUARA TTS. COM, DionKota

Example 300x600

SUARA TTS. COM | SOE – Semangat kerja gotong-royong yang dibangun selama 30 hari antara TNI dan masyarakat Desa Hane dan Usifnitetus, Kecamatan Batu Putih Kabupaten TTS berbuah manis. Keringat dan rasa lelah selama hampir sebulan penuh, bekerja pagi hingga malam akhirnya terbayar lunas.
Kamis 31 Oktober 2024, seluruh pekerjaan fisik, non fisik dan sasaran dalam TMMD Ke-122 telah tuntas dikerjakan yang ditandai dengan upacara penutupan yang dipimpin Kasrem 161/WS, Kolonel Inf Riko Haryanto, S. I. P.
Kini seluruh pekerjaan fisik dan sasaran tambahan yang sudah tuntas dikerjakan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.
Gedung usaha kesehatan sekolah (UKS) yang dibangun di SD Negeri Hane sudah bisa dimanfaatkan pihak sekolah. Ada juga gedung PAUD Roti Hidup sudah bisa dimanfaatkan untuk untuk kegiatan belajar dan bermain anak-anak.
Empat ruang kelas yang direhab di SD Inpres Taetimu dan SD Negeri Topibanam juga sudah bisa dimanfaatkan untuk kegiatan belajar mengajar.
Lapangan olahraga serbaguna (Futsal dan Voli) juga sudah bisa dimanfaatkan para pemuda untuk mengasah bakat bermain futsal dan voli.
Ada juga sasaran tambahan berupa pekerjaan MCK dan bak air yang sudah bisa dimanfaatkan masyarakat.
Dandim 1621 TTS, Letkol Inf Shobirin.SAg mengakan, seluruh sasaran fisik, non fisik (berupa sosialisasi) dan sasaran tambahan dalam TMMD ke-122 telah tuntas dikerjakan. Kini masyarakat sudah bisa memanfaatkan bangunan yang ada. Dirinya berharap, masyarakat tidak hanya memanfaatkan bangunan yang ada, tetapi juga merawat seluruh bangunan yang telah dibangun dalam TMMD.
“ Ingat pakai, ingat juga rawat. Semakin dirawat dengan baik, maka masa guna bangunan itu akan bertahan lama. Kita dari TNI hanya bantu membangun saja, sedangkan yang gunakan atau mendapatkan manfaatnya adalah masyarakat,” ungkap Sobirin.
Setelah TMMD selesai lanjut Sobirin, ada permintaan masyarakat untuk pemasangan pompa hidram guna menarik air dari kali ke pemukiman masyarakat.
Untuk melakukan hal itu, Sobirin meminta agar partisipasi masyarakat harus ditingkatkan lagi. TNI siap membantu pompa hidram namun masyarakat harus lebih aktif lagi ketika proses pekerjaan pemasangan pompa hidram.
“ Ada permintaan dari masyarakat Hane untuk pasang pompa hidram, saya bilang kami dari TNI siap, yang penting masyarakat harus lebih aktif lagi. Nanti yang menikmati manfaat dari pompa hidram inikan masyarakat, jadi masyarakat harus aktif ketika pekerjaan pemasangan,” pintanya.

Ket. Foto : Ketua DPRD TTS, Mordekai Liu

Ketua DPRD TTS, Mordekai Liu memberikan apresiasi kepada Kodim 1621 TTS yang telah membangun 5 pekerjaan fisik di Desa Hane dan Usifnitetus. Menurutnya, apa yang dilakukan dalam TMMD ke-122 adalah hal yang luar biasa.
“ Ini hebat betul, hanya 30 hari bisa selesaikan lima pekerjaan fisik, non fisik dan sasaran tambahan. Ini TNI benar-benar luar biasa,” sanjung pria yang akrab disapa Decky ini.
Khusus lapangan olahraga (futsal dan voli) dikatakan Decky, hal itu merupakan kebutuhan para pemuda di Desa Hane. Dirinya mendengar jika para pemuda Hane yang hobi bermain futsal terpaksa harus menyewa lapangan futsal di Kota Soe karena ketiadaan lapangan di Desa Hane atau desa terdekat lainnya.
“ Ini pemuda Hane yang hobi futsal dengan voli senang betul karena sudah ada lapangan begini. Saya dengar yang hobi futsal itu, mereka sewa lapangan di soe untuk bisa bermain. Sekarang lapangan sudah ada sehingga mereka bisa olahraga di dalam desa tanpa harus bayar biaya sewa lagu,” sebutnya.

Ket. Foto: Nampak bangunan bak air yang dibangun di Desa Hane

Pj Sekda TTS, Deny Nubatonis mengucapkan terima kasih kepada TNI yang telah berkolaborasi dengan warga untuk membangun fasilitas umum di dua desa di Kecamatan Batu Putih. Kepada masyarakat Deny berpesan untuk merawat dan menjaga dengan baik fasilitas umum yang telah dibangun dalam TMMD ke-122.
“ Silakan masyarakat manfaatkan bangunan yang sudah dibangun, tetapi ingat pakai baik-baik dan jangan lupa dirawat biar tahan lama,” pesan pria berkaca mata ini.
Diberitakan sebelumnya, Kodim TTS melaksanakan kegiatan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-122 di Desa Hane dan Usifnitetus, Kecamatan Batu Putih dari tanggal 2 Oktober hingga 31 Oktober 2024 mendatang. Kegiatan pembukaan TMMD yang berlangsung pada Rabu 2 Oktober 2024 di lapangan upacara SD Negeri Hane dihadiri forkopimda Kabupaten TTS, anggota DPRD TTS, Yerim Fallo, Camat Batu Putih, para kepala desa di wilayah kecamatan batu putih, tokoh adat, perwakilan Polres TTS, Dinas Perhubungan, Dinas PMD, Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) dan masyarakat Hane.
Pj Bupati TTS, Edison Sipa dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan memberikan apreasiasi kepada TNI yang telah mempercayakan Kabupaten TTS sebagai lokasi pelaksanaan TMMD ke-122.
Sinergitas TNI melalui Kodim 1621 TTS dengan Pemda TTS maupun masyarakat dikatakan Sipa selama ini berjalan dengan baik.
Pelaksaan TMMD lanjutnya, merupakan salah satu bentuk nyata dari sinergitas dan kontribusi TNI dalam mewujudkan percepatan pembangunan khususnya di wilayah Desa Hane dan Usifnitetus yang merupakan sasaran dari pelaksanaan TMMD ke-122. (DK)

Example 300250
Example 120x600